Wednesday 17 June 2015

Anda mungkin penggemar mie ayam  yang sangat enak tersebut, apalagi ditambah dengan ceker ayam tentunya jadi tambah luar biasa, atau mungkin anda mau berwira ursaha masih bingung usaha apa, mungkin ini salah satu peluang usaha yang sangat terbuka lebar di pasaran saat  ini, yang penting untuk pemilihan lokasinya harus tepat, seperti di dekat sekolahan, kampus, perkantoran ataupun pusat perbelanjaan.

Berikut Cara Membuat Mie ayam Ceker

Bahan yang dibutuhkan:

    Mi ayam (5 gulung), seduh lebih dulu
    Daun bawang kecil (5 batang), iris untuk taburan
    Caisim (300 gram), seduh dan potong-potong

Bumbu yang dibutuhkan:

    Minyak ayam (5 sendok teh), peroleh minyak dengan menggoreng kulit ayam hingga berminyak.
    Kecap asin (2 ½ sendok teh)

Bahan untuk menumis dalam cara membuat mie ayam sederhana ini:

    Ceker ayam (16 buah), memarkan
    Paha ayam fillet (150 gram), potong persegi
    Bawang putih (3 siung), cincang-cincang halus
    Bawang Bombay (1/2 buah), cincang kasar
    Jamur merang (75 gram), potong menjadi dua
    Saus tiram (2 sendok makan)
    Kecap manis (1 sendok makan)
    Merica bubuk (1/4 sendok teh)
    Minyak (1 sendok makan) digunakan hanya untuk menumis
    Air (400 ml)

Bahan yang dibutuhkan untuk kuah mie ayam:

    Kaldu ayam (1.500 ml) diambil dari rebusan ceker ayam
    Kaldu ayam bubuk (1/2 sendok teh)
    Merica bubuk (1/4 sendok teh)
    Garam (1 sendok makan)
    Bawang putih (4 siung), goreng dan memarkan.

Cara membuat mie ayam ceker:

    Pertama kali tentu harus mengambil ceker ayamnya untuk direbus di dalam air bersama 3 cm jahe dan 1 sendok teh garam; rebus hingga benar-benar matang dan berkaldu. Setelah berkaldu, boleh diangkay dan masukkan air 1.500 ml tadi.
    Panaskan minyak dalam wajan dan siap untuk menumis bawang Bombay dan bawang putih hingga harum, jangan lupa tambahkan ayam juga, aduk hingga warnanya berubah sebelum memasukkan jamur merang dan campur sampai merata lagi.
    Sekarang saatnya menambahkan merica bubuk, kecap manis, saus tiram dan ceker ayamnya dalam langkah cara membuat mie ayam yang lezat ini.
    Air bisa dituang sedikit demi sedikit dan dimasak hingga kental dan matang sebelum diangkat dan disisihkan.
    Untuk kuahnya, bahan-bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan kuah bisa direbus bersama hingga harum dan mendidih.
    Ambil satu gulung mi ayam dan aduk rata dengan minyak ayam 1 sendok the dan kecap asin ½ sendok teh.
    Penyajian bisa dilakukan dengan mudah; mi ayam yang sudah Anda bumbui bisa disajikan bersama dengan caisim, tumisan serta kuah dan untuk penyelesaian bisa ditaburi dengan daun bawang kecil-kecil serta ditambah dengan ceker,  lebih enak cekar dimasak pedas.

Untuk Presentasisi di mangkok anda dapat menkreasikanya secantik mungkin. selain enak dimakan enak juga di pandang.
demikian cara membuat mie ayam ceker yang enak. semoga bermanfaat.

0 comments :

Post a Comment